News Update :
Home » , » Isyana Sarasvati Tidak Malu Akui Sebagai Orang Madura

Isyana Sarasvati Tidak Malu Akui Sebagai Orang Madura

Penulis : Kwanyar News on Wednesday, September 7, 2016 | 4:51 AM



 

Kebenaran Isyana Sarasvati Keturunan Orang Madura


Kebenaran Isyana Sarasvati Keturunan Madura dan Isyana yang lahir di kota Bandung, 2 Mei 1993 mengakui jika berdarah Madura. Bahkan, wanita cantik lulusan dari Nanyang Academy of Fine Arts, Singapura dan Royal College of Music itu, tidak pernah malu menyampaikan pada publik maupun di medis sosial (medsos). Kalau dia berdarah Madura dan tegal.

Salah satunya, di twitter pribadinya. “Pake apa? Pake darah Madura ku kayanya, aku kan aslinya orang Madura toh katanya sih alisnya pada tebel2, gituu,” cuitan Isyana Sarasvati, di twitternya.

Cuitan tersebut menjawab pertanyaan seorang netter, Devya, “Kak pakek apaan sih kok alisnya tebel gitu,”.

Dikesempatan lain, Isyana juga mengakui jika bentuk alis yang dimiliki membuat canggung ketika berhadapan dengan orang lain. Sebab, bentuk alis yang disebutnya “alis Madura” membuat wajahnya terkesan judes.



“Aku dulu canggung banget ketika ketemu orang. Udah gitu, aku punya alis Madura. Aku kan berdarah Madura, bentuk alisnya begini. Jadi, kalau lagi diam, semua bilang jutek atau sombong,” katanya.

Isyana Sarasvati, pelantun lagu Tetap dalam Jiwa dan pernah menjadi penyanyi opera di Singapura, namanya semakin melejit setelah mampu mewarnai layar televisi Indonesia melalui sejumlah acara dan penghargaan.

Salah satu penghargaan dan domiansi adalah Gold Certificate, 5th Bangkok Opera Foundation Singing Competition Bangkok, Thailand (2013), dan NET. Indonesian Choice Awards (2015), serta Female Singer of The Year & Album of The Year, NET. Indonesian Choice Awards 2016.
Share this article :
Comments
0 Comments

Post a Comment

 
Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Advertise with Us | Site map
Copyright © 2011. ENTERTAINMENT . All Rights Reserved.
Design Template by kwanyar-news | Support by creating website | Powered by Blogger