Film Horor Indonesia Yang Diperankan Prilly Latuconsina
Sukses di layar kaca lewat sinetron hits ‘Ganteng Ganteng
Serigala‘, Prilly Latuconsina tahun ini mencoba melebarkan karir beraktingnya
ke film layar lebar.
Tak tanggung-tanggung, bukan drama remaja unyu-unyu seperti
di sinetron, Prilly dalam debut layar lebarnya akan membintangi film bergenre
horor berjudul ‘Danur‘.
Danur diadaptasi dari novel horor laris berjudul sama
karangan Risa Saraswati terbitan tahun 2012.
Untuk memvisualkan lembaran kisah mencekam dalam buku-nya,
ditunjuklah sutradara Awi Suryadi yang beberapa waktu lalu telah berhasil
menakut-nakuti penonton lewat film ‘Badoet’.
Sinopsis Film Danur mengisahkan tentang seorang gadis
bernama Risa yang memiliki kelebihan sekaligus ‘kutukan’ karena mampu melihat
makhluk tak kasat mata. Kelebihan Risa ini membawanya ke dalam persahabatan
unik dengan lima anak hantu Belanda.
Mereka adalah Peter, Hans, Hendrick, William, dan si Bungsu
Johnsen yang merupakan bocah korban pembantaian pada masa pendudukan Jepang.
Persahabatan dan kebersamaan Risa dengan lima hantu ini
kemudian berubah saat para hantu mulai menginginkan lebih, yakni…. kebersamaan
selamanya.
Bersama Prilly, Danur turut dibintangi oleh Inggrid
Widjanarko, Kinaryosih, Emiliano Fernando Cortizo, Kevin Bzezovski, dan pemeran
psikopat pemakan daging manusia dalam ‘Rumah Dara’ Shareefa Daanish.
Jadwal Pemutaran Bioskop Film Danur akan mencekam bioskop
tahun 2016 ini, namun belum memiliki tanggal rilis resmi. Kita tunggu saja.